JAKARTA, iNews.id - Resep Coto Makassar merupakan salah satu menu yang digemari banyak orang. Terutama bagi pencinta kuliner Nusantara pasti sudah tidak asing dengan Resep Coto Makassar. Sesuai namanya, ini merupakan makanan tradisional dari Makassar, Sulawesi Selatan.
Makanan yang juga disebut coto mangkasara ini terbuat dari jeroan sapi yang direbus dalam waktu yang lama. Resep Coto Makassar juga terdiri atas rebusan jeroan bercampur daging sapi, yang kemudian diiris-iris, kemudian diolah dengan bumbu yang diracik secara khusus.
Dalam membuat Resep Coto Makassar asli, konon diperlukan puluhan macam rempah. Mulai dari bawang merah, bawang putih, cabai, biji-bijian, lada, ketumbar, jintan, kemiri, pala, foeli, cengkih.
Kemudian, Anda bisa menambahkan daun salam, daun jeruk purut, daun kunyit, daun serai, daun seledri, daun bawang, daun bawang, rerimpangan seperti lengkuas, jahe, serta pelbagai bumbu lain seperti asam, garam, gula, kayu manis, dan tauco.
Lalu, untuk menyajikan Resep Coto Makassar ini, paling enak jika dihidangkan dalam mangkuk dan dinikmati dengan ketupat dan buras, yakni sejenis ketupat yang dibungkus daun pisang.
Jangan lupakan juga kacang tanah, irisan daun bawang, bawang goreng, serta perasan jeruk nipis yang ditambahkan pada saat hendak dimakan.
Jika Anda sedang kangen kampung halaman atau rindu mencicipi hidangan Nusantara, cobalah membuat Resep Coto Makassar di rumah untuk hari spesial bersama keluarga Anda. Berikut ragam Resep Coto Makassar, seperti dirangkum dari berbagai Instagram, Jumat (29/1/2021).
Editor : Vien Dimyati
SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER